3 peserta terdaftar mengikuti pelatihan CDCMS (Certified Center Migration Specialist) yang diselenggarakan via online zoom meeting oleh ESAS Management Sabtu 8 Juni 2024. Pelatihan ini terbuka untuk mahasiswa, karyawan, dosen dan umum yang ingin belajar saya Center.
Materi di pelatihan ini diantaranya strategi pusat data, manajemen proyek migrasi data, manajemen risiko migrasi data, strategi migrasi data, aspek hukum migrasi data, penemuan dan perencanaan tingkat tinggi untuk migrasi data, keamanan data dalam proses migrasi data, serta penerapan dan evaluasi migrasi data.
Pelatihan ini diisi oleh Wawan Kusmawan, S.Kom. yang merupakan seorang master trainer di ESAS management, selain itu beliau juga merupakan IT dan Project Manager, serta Founder dan CEO IT Companies.
Moderator Pelatihan Siti Nur’aeni, S.Ak. dalam Sesi pembukaan mengatakan, pelatihan CDCMS ini difasilitasi oleh ESAS Management.
“ESAS Management yang dinaungi oleh PT Esas edukasi Indonesia merupakan lembaga pendidikan, pelatihan dan sertifikasi untuk menciptakan alumni yang kompeten di bidangnya. Salahsatu implementasi nya adalah menawarkan produk knowledge dengan memfasilitasi pelatihan kepada seluruh lapisan masyarakat Yang berminat di berbagai bidang.
Ia juga memaparkan benefit yang akan didapatkan setelah mengikuti pelatihan CDCMS, diantaranya:
- Mendapatkan E-sertifikat pelatihan dan mendapatkan gelar non akademik CDCMS
- Materi Pelatihan
- Grup Diskusi
- grup bina alumni ESAS Management
Ia berharap, setelah pelatihan ini terjadi peningkatan kualitas pemahaman dalam pengimplementasian data Center.
Pelatihan ini merupakan salah satu pengimplementasian visi perusahaan yaitu mencerdaskan kehidupan bangsa. Dari visi tersebutlah ESAS Management berupaya hadir menyediakan jasa edukasi di berbagai bidang.
Tim Redaksi