Jakarta, 13 Januari 2025 Esas Management sukses menyelenggarakan pelatihan Sertifikasi mengenai Legal Officer Associate (CLOA). Pelatihan tersebut diselenggarakan pada hari Senin Malam selama kurang lebih 3,5 jam yang dilaksanakan melalui platform zoom meeting dan Youtube ESAS Management serta dihadiri 10 orang peserta dari berbagai latar belakang dan domisili yang berbeda.
Sertifikasi ini menghadirkan 1 narasumber yang tentunya Professional dalam bidang Legal Officer Associate (CLOA). Beliau adalah Muhammad Bayu Firmansyah, S.H., M.H., C.Med., C.P.Li., CFAS. (Advokat dan Peneliti Bidang Hukum Siber, Konsultan Analisis Hukum Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah), dengan seorang moderator yaitu Meta (Moderator & Customer Service ESAS Management).
ESAS Management menawarkan Pelatihan Legal Officer Associate sebagai solusi bagi para profesional yang ingin memperdalam keahlian mereka di bidang hukum dan administrasi. Dalam dunia yang semakin kompleks, peran seorang Legal Officer menjadi sangat penting untuk memastikan kepatuhan hukum di berbagai sektor, baik itu di perusahaan, instansi pemerintah, maupun lembaga lainnya. Pelatihan ini dirancang untuk memberikan keterampilan praktis dan pemahaman menyeluruh tentang tugas-tugas yang diemban oleh seorang Legal Officer Associate, mulai dari penanganan dokumen hukum hingga pemberian nasihat hukum yang akurat.

Selama pelatihan, peserta akan mempelajari berbagai aspek penting dalam dunia hukum, termasuk analisis kontrak, penyusunan dokumen hukum, serta pengelolaan masalah hukum sehari-hari yang dihadapi organisasi. Dengan pendekatan yang berbasis studi kasus dan simulasi, peserta diajak untuk mengasah keterampilan praktis yang dapat langsung diterapkan dalam situasi pekerjaan nyata. Penggunaan metode interaktif ini memastikan bahwa setiap peserta dapat memahami materi dengan lebih mendalam dan siap menghadapi tantangan di lapangan.
Fasilitator yaitu Pak Bayu yang berkompeten dan berpengalaman di bidang hukum memandu peserta melalui sesi pelatihan dengan materi yang relevan dan up-to-date. Selain itu, ESAS Management juga memastikan bahwa materi pelatihan selalu diperbarui sesuai dengan perubahan regulasi dan perkembangan terbaru di dunia hukum.
Pelatihan Legal Officer Associate ini sangat cocok untuk para profesional muda yang ingin berkarir di bidang hukum atau bagi mereka yang ingin memperluas pengetahuan dan keterampilan dalam bidang administrasi hukum. Dengan mengikuti program ini, peserta tidak hanya akan meningkatkan kualitas diri, tetapi juga membuka peluang karier yang lebih luas di berbagai industri.

Tim Redaksi